Edu dan relawan lainnya mengapresiasi kinerja Bupati Hery Nabit walaupun dalam waktu hanya 3 tahun dan dengan kondisi keuangan setelah Covid dapat memberi dampak dalam penataan desa dan memepercantik kota Ruteng.
“Sebagiannya lagi terkait penataan kota, Bupati Hery Nabit berhasil memberi warna baru di pusat kota Ruteng. Natas Labar menjadi ikon baru sebagai tempat rekkreasi,” kata Edu.
Edu mengatakan bahwa hari ini di Manggarai sudah dibangun banyak infrastruktur.
“Sekolah, Faskes, Jalan, jembatan sudah dibangun. Ditambah lagi penataan Natas (Halaman) rumah adat di hampir seluruh Kelurahan di Kecamatan Langke Rembong, meskipun menurutnya masih ada yang belum dibuat,” ungkap Edu.
Sehingga menurutnya, untuk semua yang belum dibuat itu yang akan mereka dukung untuk dituntaskan. Karena menurutnya waktu 3 tahun lebih sampai sekarang belum cukup untuk menyelesaikan segala program pembangunan.
Dirinya berharap kepada seluruh kaum muda untuk tidak termakan omongan orang yang gencar menarasikan kebencian kepada Bupati Hery Nabit.