Pendidikan

Baru Terjadi, Dinas PPO Manggarai Gelar Atraksi Sanda Secara Kolosal 

×

Baru Terjadi, Dinas PPO Manggarai Gelar Atraksi Sanda Secara Kolosal 

Sebarkan artikel ini
Atraksi Sanda kolosal yang dibawakan oleh anak-anak SD se kecamatan Langke Rembong pada upacara peringatan Hardiknas tanggal 2 Mei 2023 di Lapangan Motang Rua.

Ruteng, Info1news.com- Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (PPO) Kabupaten Manggarai, Provinsi NTT, berhasil mementaskan atraksi Sanda secara kolosal pada peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2023 di Lapangan Motang Rua, Selasa (2/5).

Atraksi Sanda akbar itu melibatkan 300-an siswa-siswi SD se kecamatan Langke Rembong adalah hal pertama kali terjadi di wilayah Kabupaten Manggarai.

Dalam catatan media ini, atraksi Sanda kolosal tersebut adalah yang pertama kali terjadi di Kabupaten Manggarai, bahkan dua Kabupaten lainnya yang masih dalam budaya dan adat Manggarai yaitu Manggarai Barat dan Manggarai Timur.

Atraksi tersebut boleh dibilang unik karena biasanya Sanda biasanya dibawakan oleh grup yang jumlah anggotanya terbatas khususnya pada sejumlah pesta adat di sebuah kampung di Manggarai.

Sanda adalah atraksi nyanyian yang disertai tarian dengan menghentakan kaki secara bersamaan sambil maju perlahan dalam bentuk lingkaran.

Sanda melibatkan pria dan wanita yang bernyanyi saling sahut-menyahut, bergantian.

Atraksi kolosal ini disaksikan oleh Bupati dan Wakil Bupati Manggarai dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Manggarai, Ketua PN Ruteng, pimpinan OPD se Kabupaten Manggarai dan masyarakat luas.

Ratusan anak-anak SD se kecamatan Langke Rembong yang berpakaian adat Manggarai itu membentuk lingkaran dan membawakan dua buah lagu Sanda.

Karena jumlah mereka begitu banyak, nyairs lingkaran yang dibentuk hampir tiga perempat Lapangan Motang Rua yang luasnya lebih dari ukuran lapangan sepakbola.

</p

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Toe Manga Seng Koe By. Swara Net Group