Permintaan Kalak BPBD tersebut disampaikan karena masyarakat mudah percaya dengan informasi yang disebarkan melalui Medsos yang kebenarannya bukan dari otoritas berwewenang seperti kepala desa.
“Kalau ada bencana di tempat masing-masing, harap segera laporkan kepala desa. Pasti kepala desa akan meninjau lokasi dan akan melaporkan ke jenjang lebih tinggi,” katanya.
Kepada masyarakat luas, dia berharap agar tidak mudah percaya dengan informasi terkait adanya bencana dari sumber yang tidak jelas.
Penulis: Gregorius Setiawan
Editor: aka