Ekonomi

Bupati Hery dan Para Pejabat Bank Pembangunan Jerman Kunjungi PLTP Ulumbu

×

Bupati Hery dan Para Pejabat Bank Pembangunan Jerman Kunjungi PLTP Ulumbu

Sebarkan artikel ini
Bupati Hery Nabit (paling kiri) bersama pejabat Bank Pembangunan Jerman (KfW) mendapat penjelasan dari pihak PLTP Ulumbu pada Kamis (2/3).

Pihak PLTP Ulumbu menjelaskan kepada para pimpinan KfW bagaimana proses sampai panas bumi menghasilkan energi listrik yang sekarang terkenal dengan sebutan energi terbarukan itu.

Usai meninjau sejumlah instalasi PLTP Ulumbu, para tamu tersebut melakukan dialog dengan pihak PT. PLN (Persero) di aula PLTP Ulumbu.

Pihak PT PLN yang diwakili oleh Vice Presiden Panas Bumi, Hendra Yu Tonsa Tondang memberikan penjelasan terkait rencana pengembangan PLTP Ulumbu ke depannya, baik yang ada di Desa Wewo dan di wilayah Poco Leok.

Banyak hal yang ditanyakan pihak KfW, termasuk komitmen pihak PT PLN untuk kelestarian lingkungan maupun kesejahteraan masyarakat sekitar PLTP maupun wilayah yang akan dikembangkan ke depannya.

Sementara Bupati Hery mendengar seksama dialog antara kedua belah pihak.

Di ujung dialog, pihak KfW meminta tanggapan orang nomor satu di Kabupaten Manggarai tersebut.

Bupati Hery mengatakan akan berkomitmen mendukung pihak KfW jika ingin melanjutkan pengembangan PLTP Ulumbu sebagai energi terbarukan.

</p

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Toe Manga Seng Koe By. Swara Net Group