Daerah

HUT Pramuka ke-61, SMP Immaculata Ruteng Gelar Camping di Loce

×

HUT Pramuka ke-61, SMP Immaculata Ruteng Gelar Camping di Loce

Sebarkan artikel ini

Manggarai, Info1news.com – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka ke-61 SMP Immaculata Ruteng menggelar kegiatan Camping di Desa Loce, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai

Kegiatan camping yang diikuti kurang lebih 700 siswa-siswi itu dilaksanakan di lapangan sepak bola Desa Loce sejak tanggal 2 sampai 5 September 2022.

Kepala Sekolah SMPK Immaculata Ruteng, Sr. Theresia Jadul, S.Pd. mengatakan, kegiatan camping pramuka ini merupakan salah satu kegiatan ekstrakurikuler yang wajib diikuti oleh seluruh siswa-siswi.

Kegiatan ini, kata dia, diadakan satu kali dalam tiga tahun dan bertujuan menambah wawasan kebangsaan, membentuk karakter, perilaku serta sikap siswa-siswi, sehingga bisa tampil sebagai siswa-siswi yang berakhlak mulia, berkarakter pancasila dan berjiwa nasional dan memiliki semangat patriotik.

Dikatakannya, camping ini juga merupakan salah satu kegiatan yang bisa membentuk karakter dan kepribadian siswa-siswi.

</p

 

 

 

 

Toe Manga Seng Koe By. Swara Net Group