Info1News.com – Dalam upaya mengurai kemacetan di ruas tol Trans Jawa saat arus mudik Lebaran 2024, pemerintah dan pengelola jalan tol memberlakukan pembatasan waktu istirahat bagi pemudik di rest area. Pemudik diimbau untuk memaksimalkan waktu istirahat di rest area selama 30 menit.
Kebijakan ini diambil untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas dan meminimalisir penumpukan kendaraan di rest area.
Pembatasan waktu ini akan diberlakukan di seluruh rest area sepanjang jalan tol Trans Jawa selama periode mudik dan balik Lebaran 2024.
Petugas di rest area akan memantau dan memastikan kepatuhan pemudik terhadap aturan ini.