Ekonomi

Mei-Juli, Persawahan pada DI Wae Mantar II akan Ditanami Kedelai

×

Mei-Juli, Persawahan pada DI Wae Mantar II akan Ditanami Kedelai

Sebarkan artikel ini

Ruteng, Info1news.com- Selama tiga bulan yaitu mulai tanggal 1 Mei sampai tanggal 31 Juli 2023, aliran air pada daerah irigasi (DI) Wae Mantar II Kecamatan Satar Mese akan dihentikan sementara dan akan ditanami kedelai.

Bupati Manggarai, Herybertus G. L. Nabit pada acara panen raya sorgum di kecamatan Satar Mese belum lama ini menyetujui rencana yang diusulkan oleh Camat Satar Mese, Damianus Arjo, saat menyampaikan laporannya.

Rencana menghentikan aliran air pada DI Wae Mantar II tersebut untuk selanjutnya ditanami tanaman kedelai, kata Damianus Arjo, adalah sekaligus menghentikan penyebaran hama dan penyakit padi di persawahan tersebut.

Menanggapi hal tersebut Bupati Hery Nabit menyatakan sangat mendukungnya sebagai upaya untuk meningkatkan produktivitas hasil padi di irigasi tersebut dengan pola tanam bergilir dengan jenis tanaman palawija lainnya.
Adapun areal persawahan di DI Wae Mantar II luasnya mencapai 917 Ha.

Namun Bupati Hery Nabit menghendaki agar memanfaatkan areal lain di kecamatan Satar Mese, selain areal persawahan DI Wae Mantar II sehingga jumlah areal untuk ditanami kedelai lebih dari 1.000 hektar (Ha).

“Diupayakan agar wilayah sekitar daerah Irigasi Wae Mantar II juga dimanfaatkan untuk ditanami kedelai sehingga bisa lebih dari seribu hektar. Mohon Dinas Pertanian dan pak Camat segera berkoordinasi,” kata Bupati Hery Nabit.

Bupati Hery mengatakan, jika rencana menanam kedelai di areal irigasi tersebut terjadi, maka itu merupakan areal terluas di Indonesia.

</p

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Toe Manga Seng Koe By. Swara Net Group