Ekonomi

Operasi Pasar Minyak Tanah, Warga Antusias karena Dibeli dengan HET 

×

Operasi Pasar Minyak Tanah, Warga Antusias karena Dibeli dengan HET 

Sebarkan artikel ini

“Kelangkaan minyak tanah terjadi karena ada pengurangan kuota minyak tanah untuk NTT khususnya Kabupaten Manggarai dari BP Migas,” ujar Bacharuddin Abbas.

Dirinya berharap agar operasi pasar terkait kelangkaan minyak tanah sesuai harga HET dapat membantu masyarakat Manggarai.

Untuk diketahui kegiatan yang sama juga dilaku di beberapa tempat seperti di gereja Katolik Cewonikit, gereja Katolik Golodukal, di kecamatan Langke Rembong, juga dilakukan di Kecamatan Wae Ri’i dan di Gereja Katolik Kajong Kecamatan Reok Barat. Sementara untuk wilayah kecamatan lain akan dilakukan secara bertahap.

Untuk dikatahui, PT Pertamina Wilayah Nusa Tenggara Timur mengurangi kuota minyak tanah sesuai arahan dari Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas (BPH Migas).

Sales Branch Manager Rayon I NTT Muhammad Herdiansyah Putra di Kupang, Kamis pekan lalu menjelaskan, pengurangan distribusi minyak tanah untuk NTT sebesar 2,02 persen pada 2022, atau setara dengan 3,791 kiloliter.

Dia mengatakan bahwa pada 2022 ini jumlah penyaluran minyak tanah sebesar 104.990 kiloliter, lebih rendah dari 2021 yang jumlahnya mencapai 108.781 kiloliter.

Penulis: Gregorius Setiawan

</p

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Toe Manga Seng Koe By. Swara Net Group