Di sanggar ini kita bisa melihat proses membuat tenun ikat, mulai pembuatan benang dari kapas, mewarnai benang dengan warna alami, hingga cara menenun ikat.
Setiap motif yang digunakan dalam kain tenun ikat memiliki makna simbolis dan cerita yang berasal dari warisan budaya dan tradisi Sumba. Dengan proses pembuatan yang tentunya memakan waktu yang lama.