Dengan melihat kondisi bangunan tersebut, tentu terjadi benturan keras dan diduga bagian depan kendaraan tersebut rengsek karena benturan.
Untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut, pihak kepolisian berupaya mencari CCTV di sekitar TKP.
Peristiwa tersebut tidak hanya merusakkan kios. Sebuah gerobak untuk penjualan gorengan yang biasa berjualan depan kios tersebut rusak parah.
Akibat peristiwa tersebut, kerugian material pemilik kios diperkirakan mencapai Rp 15 juta rupiah.
Pemilik kios, Anastasia Ima menyayangkan pelaku yang lari dan tidak bertanggungjawab atas kejadian tersebut.
Menurutnya, jika pelaku tidak melarikan diri, tentu hal tersebut bisa dibicarakan dengan baik.