Daerah

Sibat Kelurahan Baru Gandeng SMPK Tribhakti Reo Hijaukan Lahan Gundul di Pantai Nanga Banda

×

Sibat Kelurahan Baru Gandeng SMPK Tribhakti Reo Hijaukan Lahan Gundul di Pantai Nanga Banda

Sebarkan artikel ini

Kegiatan serupa, katanya lagi, juga sudah pernah dilakukan secara simbolis pada tanggal 14 Maret 2023 lalu dengan melibatkan pihak Pertamina, Kepolisian, Kecamatan, tokoh-tokoh masyarakat dan pemuda.

Sampai saat ini, kata dia, Sibat PMI Kelurahan Baru sudah melakukan kegiatan reboisasi ini sebanyak 10 kali dengan menghabiskan sekitar 8.000 anakan dari total 16.000 anakan yang disemai.

Ia berharap, semoga kegiatan reboisasi ini dapat dijaga dan dilestarikan dengan baik oleh warga setempat. Jangan hanya tahu tebang, tetapi tidak mampu menjaga tanaman.

Sementara itu Guru SMPK Tribhakti Reo, Maksimilian Rada mengaku merasa bersyukur karena sudah dilibatkan dalam kegiatan reboisasi ini.

Menurut Maksimilian, kegiatan Reboisasi ini sinkron dengan visi misi sekolah karena di SMPK Tribhakti Reo juga ada kelompok SISPALA (Siswa Pencinta Alam).

“Kami sangat bersyukur telah dilibatkan, apalagi kegiatan ini punya relasi dengan visi misi sekolah untuk siswa pencinta alam atau Sispala. Kami akan terus berkomitmen menjaga alam dan akan terus menanam, menanam dan menanam” kata Maksimilian.

</p

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Toe Manga Seng Koe By. Swara Net Group