Pendidikan

SMAN 1 Langke Rembong Gelar Kegiatan Literasi Dalam Rangka Hari Sumpah Pemuda dan Bulan Bahasa

×

SMAN 1 Langke Rembong Gelar Kegiatan Literasi Dalam Rangka Hari Sumpah Pemuda dan Bulan Bahasa

Sebarkan artikel ini

Manggarai, Info1news.com SMAN 1 Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, menggelar berbagai perlombaan untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-94 dan Bulan Bahasa Tahun 2022.

Adapun berbagai perlombaan tersebut adalah English Debating, Speech, Story Telling, Cipta dan Membaca, Puisi Bahasa Jerman, Baca Puisi, Pidato, Cipta Cerita Pendek, Bincang-Bincang Buku, kreasi seni dan budaya.

Kegiatan untuk mengisi bulan bahasa dan memperingati Sumpah Pemuda ke-94 tersebut mengambil Tema “Malalui Literasi Dapat Meningkatkan Prestasi Generasi SMANSA yang Cerdas”.

Ketua Panitia Kegiatan, Ardianus Darmani kepada wartawan mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan untuk mengukur kemampuan para siswa-siswi di sekolah tersebut.

“Tujuan dari kegiatan ini supaya kita melihat kemampuan dari para siswa dalam mengekspresikan semua bidang ilmu yang mereka sudah dapat secara teori di kelas dan bisa diekspresikan melalui kegiatan-kegiatan seperti ini,” ungkapnya pada Senin (32/10/2022).

</p

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Toe Manga Seng Koe By. Swara Net Group