Pendidikan

Universitas Warmadewa Lakukan Promosi dan Temu Alumni di Ruteng

×

Universitas Warmadewa Lakukan Promosi dan Temu Alumni di Ruteng

Sebarkan artikel ini

Ruteng, Info1news.com- Universitas warmadewa Denpasar melakukan promosi dan temu kangen dengan alumni di Ruteng, Kabupaten Manggarai pada Rabu (23/2).

Tim dari Universitas Warmadewa tersebut bertemu dengan para alumni yang tergabung dalam wadah Ikatan Alumni Universitas Warmadewa Manggarai Raya (IAUWMR) di rumah Kartianus Durun, salah satu alumni universitas tersebut di jalan Kedutul Kelurahan Tenda, Kecamatan Langke Rembong.

Setibanya di rumah Kartianus Durun yang juga anggota DPRD Kabupaten Manggarai dari Fraksi PKB, tim dari Universitas Warmadewa Denpasar diterima secara adat yaitu ritus manuk kapu dan tuak curu

Salah seorang dosen Universitas Warmadewa yaitu Anak Agung Ngurah Mayun Wirajaya menyampaikan terima kasih atas sambutan yang luar biasa dari para alumni di Manggarai khusus yang ada di Ruteng.

“(Ritus) Penyambutan para alumni di Manggarai sangat luar biasa dan kami sangat bangga,” ujar Anak Agung Ngurah Mayun Wirajaya.

Dosen di Fakultas Pertanian itu melanjutkan, dirinya bersama tim akan mengunjungi 20 SMK/SMA yang ada di Manggarai Raya untuk melakukan sosialisasi dan menginformasikan pendaftaran mahasiswa baru untuk tahun ajaran 2023/2024.

“Nanti kalau ada mahasiswa yang mau daftar nanti dibantu oleh alumni yang ada di Manggarai dan untuk tes offline-nya nanti kita adakan di Manggarai tanpa harus ke kampus untuk menghemat biaya,” tutupnya.

Keunggulan Universitas Warmadewa

Di tempat terpisah, Rektor Unwar, Prof. dr. Dewa Putu Widjana, DAP&E., Sp.ParK., menyampaikan bahwa Universitas Warmadewa masih menjadi perguruan tinggi swasta yang terbaik di Bali bahkan di Indonesia Bagian Timur. Hal tersebut membuktikan bahwa kepercayaan masyarakat terhadap Universitas Warmadewa masih sangat tinggi.

Pada tahun 2023 ini, lanjut Prof Dewa Putu Widjana, Unwar kembali menerima pendaftaran mahasiswa baru untuk Program Sarjana (S1), program vokasi dan Program Pascasarjana (S2 & S3).

Program sarjana atau S1 terdiri dari tujuh Fakultas, antara lain:

Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, dengan Prodi Kedokteran dan Prodi Profesi Dokter;

Fakultas Hukum, dengan Prodi Ilmu Hukum;

</p

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Toe Manga Seng Koe By. Swara Net Group